Kenali Lebih Dekat dengan DJI Matrice 4 Series

Kenali Lebih Dekat dengan DJI Matrice 4 Series

Dji kembali menghadirkan inovasi terbaru dengan merilis DJI Matrice 4 Series. Kombinasi keduanya memiliki solusi canggih untuk berbagai jenis kebutuhan industri, seperti pemetaan hingga pengawasan. Yuk kita bahas lebih dalam mengenai keunggulan dan fitur dari kedua produk tersebut.

 

DJI Matrice 4 Series: Drone Profesional dengan Performa Unggul

DJI Matrice 4 Series ini mempunyai 2 model utama, yaitu: DJI Matrice 4 Enterprise dan DJI Matrice 4 Thermal. Masing-masing dari kedua model tersebut memiliki keunggulan yang berbeda, berikut penjelasannya:

 

Keunggulan DJI Matrice 4 Enterprise

  • Kamera Resolusi Tinggi: Sangat cocok untuk pemetaan dan inspeksi detail.
  • Dukungan Sensor Tambahan: Dapat dipasangkan dengan LiDAR dan multispektral.
  • AI yang Canggih: Meningkatkan efisiensi pemrosesan data dan navigasi.
  • Peningkatan Waktu Terbang: Baterai yang lebih efisien memungkinkan durasi penerbangan lebih.

 

Keunggulan DJI Matrice 4 Thermal

  • Sensor Thermal Terintegrasi: Ideal untuk pemantauan kebakaran, pencarian & penyelamatan.
  • Kemampuan multi-sensor: Kombinasi antara kamera visual dan thermal untuk analisis lebih akurat.
  • Deteksi Hambatan Lebih Baik: Dilengkapi sistem AI untuk penerbangan aman di area kompleks.
  • Dukungan untuk Operasi Malam: Kemampuan melihat gelap dengan pencitraan suhu.

 

Kelemahan dari DJI Matrice 4 Enterprise

  • Tidak memiliki kamera thermal.
  • Modul kamera tidak bisa diganti.
  • Perlindungan cuaca kurang optimal.
  • Durasi terbang bisa berkurang kalau bawa beban berat.

dan masih banyak lainnya.

 

Kelemahan dari DJI Matrice 4 Thermal

  • Durasi terbang bisa terganggu oleh tambahan beban dan cuaca.
  • Keterbatasan jarak efektif kamera thermal.
  • Sensor utama tidak sebagus seri Enterprise.
  • Tidak ada fitur Audio / Pengeras suara bawaan.

dan masih banyak lainnya.

 

Perbedaan seri DJI Matrice 4 Enterprise dan Thermal

DJI Matrice 4 Enterprise lebih unggul dalam hal pemetaan, sedangkan DJI Matrice 4 Thermal lebih unggul penyesuaian misi dan inspeksi multisensor. Pemilihan dari kedua seri ini, tergantung dengan kebutuhan kalian. Apakah untuk pemetaan atau pemantauan kondisi lapangan secara real-time.

Terlebih, kapan kamu harus memilih kedua seri ini? pilih DJI M4E untuk survey 3D dan pemetaan. Misalnya, proyek konstruksi dan pemetaan topografi. Serta pilih DJI M4T untuk operasi pencarian dan penyelamatan, serta pemantauan area yang minim pencahayaan.

 

DJI menghadirkan inovasi terbaru yaitu DJI Matrice 4 Series dan punya 2 model utama, yaitu Enterprise dan Thermal. Keduanya memiliki perbedaan, kekurangan, dan kelebihannya tersendiri dan dirancang sesuai kebutuhan masing-masing, untuk pemetaan kah? pemantauan? bagusan yang mana? Enterprise kah atau Thermal kah? Maka dari itu, keduanya dibuat dengan fungsi yang berbeda. Harganya juga gak murah, jadi sebaiknya jangan salah pilih dan beli yang sesuai dengan kebutuhan kamu ya!

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *